Rangkuman BAB 3
PERANAN TIK DALAM KEHIDUPAN
MANUSIA
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat cepat dimanfaatkan untuk membangun dan mendasari munculnya aplikasi teknologi lain diantaranya machine learning, computer vision, NLP, 5G dan IoT.
Electronic commerce atau perdagangan elektronik memberikan keuntungan baik kepada perusahaan maupun customer.
Teknologi pembayaran online memberikan kemudahan dan keamanan kepada pengguna saat melakukan transaksi secara online.
Adanya Internet banking dan SMS banking mengubah cara manusia melakukan transaksi perbankan serta memberikan kemudahan dan keuntungan pada bank.
Teknologi pembayaran digital antara lain e-wallet, uang digital dan aplikasi pembayaran dari media social.
Dengan aplikasi e-government telah banyak mengubah cara pemerintah memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Aplikasi e-health telah mrngubah cara praktisi medis memberikan layanan dan mempermudah manusia mendapatkan layanan kesehatan.
Teknologi mobil self-driving mengubah kehidupan manusia dalam bepergian dengan berkendara.
Media social memberikan banyak manfaat sekaligus memberikan dampak buruk kepada penggunanya jika tidak diwaspadai. Berbagai etika penggunaan media social dapat dijadikan panduan untuk menghindari bahaya dan ancaman hukum yang mungkin terjadi.
Komentar
Posting Komentar